Mau pria maupun wanita, Ibadah puasa adalah kewajiban yang harus dilakukan psaat bulan Ramadhan. Puasa juga wajib dilaksanakan semua kaum berprofesi, entah itu karyawan, guru, dokter maupun lainnya. Lalu bagaimana pekerja kasar berpuasa? Sedangkan pekerjaan mereka menuntut kerja extra, Mengeluarkan energy dan kekuatan. Pekerja kasar harus mengeluarkan seluruh energi dan pikiran yang dipunya ketika bekerja.
Anda juga perlu mengerti, bahwa para karyawan tak bisa meninggalkan pekerjaannya begitu saja karena alasan puasa walaupun sangat berat. Semua orang yang bekerja tentu memiliki sikap professional pada pekerjaan masing. Sebagian orang biasa meninggalkan puasa hanya karena tidak tahan untukt menahan haus dan lapar ketika bekerja. Namun, pekerja kasar sebenarnyaa harus tetap berpuasa walaupun bekerja di bawah sinat matahari yang menyengat. Puasa bagi pekerja kasar memang sulit dilakukan, namun apabila mengetahui caranya maka pekerja berat juga masih bisa berpuasa.
Cara Puasa Pekerja Keras
1.Banyak Minum Air Putih
Upayakan untuk minum air yang cukup banyak ketika berbuka maupun saat sahur. Biasanya kebutuhan mineral orang hanya 6-8 gelas per hari. Namun untuk orang yang pekerja berat, kebutuhan akan cairan lebih dari orang biasanya. Pekerja kasar memerlukan cairan yang lebih banyak untuk menggantikan cairan yang keluar melalui keringat. Minumlah lebih banyak pada waktu berbuka hingga tiba saatnya makan sahur selesai.
2.Makan Makanan Bergizi
Orang yang melakukan puasa perlu mengonsumsi makanan bergizi saat sahur maupun ketika berbuka. Begitupun juga dengan pekerja kasar yang sedang berpuasa, mereka perlu mendapat makanan gizi yang seimbang supaya kuat berpuasa dan kuat ketika bekerja.
3.Penuhi Makanan Berserat
Pekerja kasar tidak bisa meninggalkan kewajiban berpuasa begitu saja pada bulan Ramadhan, apalagi sebagai seorang muslim yang taat pada agama. Oleh sebab itu, cara melaksanakan puasa bagi pekerja kasat memerlukan tips yang khusus. Cukupi kebutuhan tubuh akan makanan serat, karena serat yang kita makan berperan baik untuk memperlancar organ pencernaan. Apabila pencernaan berjalan normal dan baik, maka makanan yang dikonsumsi juga akan menjadi sumber energi yang baik bagi tubuh. Makanlah sayur dan buah yang dapat mencukupi kebutuhan serat yang baik bagi tubuh selama melaksanakan puasa di saat bulan Ramadhan. Selain daripada itu, buah dan sayur juga terdapat kandungan antioksidan, mineral dan juga vitamin yang baik untuk kesehatan tubuh.
Demikian cara berpuasa bagi pekerja keras ini semoga bermanfaat bagi Anda yang memiliki pekerjaan berat. Meskipun pekerjaan yang Anda jalani begitu berat, namun puasa tetap harus dilaksanakan, sebab puasa wajib hukumnya sebagai seorang muslim.
0 Response to "3 Cara Puasa Bagi Pekerja Keras"
Posting Komentar