Makanan Sehat Saat di Kantor

Makan siang di luar kantor dan terbatasnya jam makan membuat kita tanpa sadar sembarang menikmati makanan. Sebenarnya hal tersebut dapat dihindari dengan sedikit usaha. Apa saja yang harus dilakukan untuk membuat makan siang di kantor lebih sehat?


Makanan Sehat Saat di Kantor

Wajib Sarapan

Sarapan akan membuat tubuh menjadi lebih berstamina untuk melakukan aktivitas maupun aktivitas otak.  Konsumsi sarapan yang sehat yaitu makanan yang membutuhkann waktu untuk dicerna, seperti roti gandum dengan telur setengah matang ditambah ditambah dengan campuran lain, seperti paprika, tomat, timun dll.

Pentingnya makan siang

Makan siang dikantor sangat penting sebab selain untuk mengisi perut, makan siang adalah waktu untuk mengistirahatkan tubuh sejenak. Ada baiknya, makan siang tidak jangan dilakukan di atas meja kerja namun ditempat lain untuk memperbaiki mood Anda dan lebih rileks..  Jangan salah meperhatikan menu yang dipilih. Sesekali boleh saja makan dipinggir jalan atau tempat makan lainnya. Tetapi, Anda sebaiknya membuat makan sendiri dari yang lebih sehat. Makan diluar boleh saja, asalkan memenuhi satandar protein dan karbohidrat yang dibutuhkan oleh tubuh.

Cemilan

Cemilan seringkali menjadi kebiasaan bagi setiap karyawan, ketika dikantor. Konsumsi cemilan tidak dilarang namun juga harus memperhatikan standar kesehatan cemilan itu sendiri. Aturan ngemil yang baik adalah  harus memperhatikan kalori cemilan. Jangan sampai memenuhi aturan ngemil dan membuat tubuh Anda menjadi tidak sehat. Jangan karena dirasa kurang, lantas Anda terus ngemil dan ngemil lagi. Hal ini dapat menyebabkan berat badan bertambah. Pantang untuk Anda makan gorengan yang berlebih karena dapat menimbun lemak. Konsumsi cemilan yang baik yaitu makanan yang direbus tanpa garam, seperti ubi rebus, kacang-kacangan dan juga tambahan ekstra yoghurt.

Minum Kopi atau Teh

Kopi dan teh biasanya diminum untuk menemani keseharian dikantor. Untuk sebagian orang minum kopi dan teh sudah menjadi kebiasaan khusus yang susah dihindari Bahkan, tidak bertenaga dan terasa ada yang kurang jika tidak minum teh atau kopi. Takaran teh atau kopi yang masih diperbolehkan yaitu 1 sendok the atau kopi dengan satu sendok the gula. Dan lebih baik lagi tidak menambahkan creamer atau susu kental manis untuk mengurangi kalori.

Makan malam yang sehat

Biasanya, tidak ada aktivitas rutin yang banyak memerlukan tenaga pada malam hari. Sehingga, pada saat malam, porsi makan harus dikurangi. Bila Anda punya pekerjaan lembur dan memilih untuk makan di rumah, untuk mengganjal pertu, Anda bisa konsumsi buah-buahan atau snack ringan. Konsumsi makan malam yang dianjurkan yaitu sayuran, protein atau buah-buahan.

Dengan konsumsi makanan dengan porsi yang baik, akan membuat Anda memiliki cukup energi untuk melakukan segala aktivitas harian Anda, mencegah timbulnya penyakit, menjaga berat badan tetap ideal dan penampilan fisik tetap sehat

0 Response to "Makanan Sehat Saat di Kantor"

Posting Komentar