6 bahan alami menyembuhkan sakit gigi anda

“Daripada sakit hati, lebih baik sakit gigi ini”, berikut kutipan lagu dari Meggy - Z berjudul sakit gigi. Sebaliknya, banyak yang mengatakan bahwa lebih sakit hati daripada sakit gigi. Karena sakitnya minta ampun. Sudah banyak obat yang digunakan namun tidak juga hilang sakitnya. Jangan khawatir, ternyata ada bahan alami yang bisa digunakan untuk obat sakit gigi loh! Dan, berikut ini merupakan cara alami mengobati sakit gigi dengan bahan alami yang terbukti ampuh :

6 bahan alami menyembuhkan sakit gigi anda

1. Es Batu

Es batu sangat membantu meringankan sakit gigi Anda. Anda tidak percaya? Ikuti trikberikut ini, ambil sepotong kecil es batu dan letakkan  pada pipi Anda yang terkena sakit lalu pijat perlahan dan tunggu hasilnya sampai 15 menit kemudian. Dan whoilla..! sakit gigi Anda akan hilang secara perlahan.

2. Bawang merah 

Bawang merah merupakan salah satu bumbu yang mempunyai banyak kelebihan dan biasa sebagai penmbah rasa makanan. Kandungan anti mikroba pada bawang merah bisa digunakan untuk melakukan pengobatan secara alami. Salah satu khasiat ampuh bawang merah yaitu untuk pengobatan sakit gigi. Dan dinilai cukup baik untuk meredakan sakit gigi.

Cara menggunakanya, yaitu dengan mengunyah bawah merah pada bagian yang sakit. Tahanlah sakitnya saat mengunyah sampai beberapa saat sampai sakit gigi mereda. Jika Anda tidak suka makan bawang merah dan tidak tahan akan baunta, Anda bisa mengoleskan pada gigi yang sakit.

3. Bawang putih

Sama halnya dengan bawang merah, bawang putih juga terbukti ampuh untuk mengobati sakit gigi. Bahkan bawang putih lebih diyakini untuk mengobati sakit gigi yang meradang. Dan biasa digunakan dalam pengobatan tradisional. Cara menggunakannya pun terbilang mudah,Ambilah bawang putih satu suing buang kulitnya kemudian dihaluskan dan tambahkan dengan sedikit garam makan. Lalu, tempelkan bawang putih yang sudah dihluskan tadi kedalam gigi yang berlubang. Setelah ditempelkan bawang putih, tunggu beberapa saat lalu kumur dengan air hangat untuk membersihkannya.Bawang putih mampu membunuh kuman-kuman yang bersarang didalam mulut dan mengobati sakit gigi.

4. Cengkih

Cengkih merupakan bumbu yang sangat berkhasiat. Cengkih dapat dikategorikan sebagai penyedap maskan seperti halnya bawang merah dan bawang putih. Cengkih mengandung anti oksidan,dan  anti bakteri yang berguna untuk mengobati sakit gigi. Untuk menggunakannya, cukup gunakan minyak cengkih. Teteskan minyak cengkeh beberapa kali pada gigi yang berlubang. Pakailah minyak cengkeh pada tempat gigi yang sakit menggunakan kapas. Selain itu Anda bisa menggunakannya dengan cara lain, yaitu dengan berkumur dengan minyak cengkeh. 

5. Garam. 

Penggunaan yodium sebagai penyedap makanan yang berlebih memang tidak baik.. Tapi tahukah Anda bahwa kandungan zat yodium pada garam mampu menobati sakit gigi yang ngilu? Caranya cukup mudah, campurkan garam dalam air hangat. Aduk kemudian gunakan campuran tersebut seperti mouthwast. Kumur-kumur setidaknya sampai Anda sampai sakitnya mereda  dan perlahan sakitnya menghilang.

6. Jeruk nipis 

Bahan alami yang terbukti ampuh mengobati sakit gigi lainnya yaitu jeruk nipis. Kandungan vitamin C yang terdapat pada jeruk nipis sangat bermanfaat bagi kesehatan maupun pengobatan sakit gigi. Ini karena kandungan vitamin C pada jeruk nipis dapat membantu mengurangi rasa ngilu dan senut pada gigi. Untuk pemakaiannya juga samat mudah, hanya cukup menggunakan air dari perasan jeruk nipis ditempelkan pada bagian gigi yang berlubang.

Apabila dilakukan secara teratur, cara ini cukup ampuh untuk mengobati rasa sakit pada gigi Anda.
Nah, itulah bahan-bahan alami rumahan yang terbukti mampu meredakan dan menghilangkan sakit pada gigi Anda. Semoga berguna bagi Anda. Dan jaga kesehatan gigi Anda dengan konsumsi buah-buahan dan rajin menyikat gigi dengan rutin setelah habis makan. Tetap jaga kesehatan Anda ya..

0 Response to "6 bahan alami menyembuhkan sakit gigi anda"

Posting Komentar