Resep Membuat Menu Takjil Di Bulan Puasa

Bulan puasa adalah bulan 1000 bulan, yaitu apabila kita menjalankan ibadah maka pahalanya akan dilipat gandakan setara kita menjalankan ibadah selama 1000 bulan. Maka akan sangat disayangkan apabila kita tidak dapat memanfaatkannya.

Setelah seharian berpuasa mulai dari waktu imsak sampai magrib tiba, saatnya kita berbuka puasa. Menu makanan sudah ditunggu di meja makan. Namun rasul memberikan sunah makanlah yang manis manis terlebih dahulu sebelum memakan makanan berat. Atau biasa kita sebut takjil buka puasa.

Menu takjil juga sangat bervariasi yang tentunya akan membuat lidah kita berliur. Berikut kita bahas beberapa menu takjil yang sangat cocok dihidangkan disaat buka puasa.

Es Pisang Ijo


Bahan bahan membuat es pisang ijo

Pisang raja/ pisang kepok 4 buah, dikukus potong menjadi 3 bagian
Tepung beras 400gr
Santan 400ml
80gr gula pasir
Daun pandan 8lbr
Daun suji 8lbr
Vanili ½ sdt
Garam ½ sdt
Air 120ml
Daun pisang untuk membungkus
Minyak goreng untuk olesan
Es batu dan syrup
Siapkan bahan saus/kuahnya
Gula pasir 100gr
50gr tepung beras
Daun pandan 2lbr
½ sdt garam
½ sdt vanili
Santan 1L

# Cara membuat es pisang ijo

Haluskan daun pandan dan daun suji lalu beri air dan ambil sarinya sebagai pewarna makanan alami.
Siapkan wajan dan masukkan semua bahan (tepung beras, gula pasir,vanili) juga campurkan sari daun pandan dan daun suji.
Panaskan wajan dengan api sedang, dan aduk adonan hingga menjadi bubur.
Ambil daun pisang yang sudah diolesi minyak goreng, taruh adonan diatasnya dan tambahkan pisang yang dikukus.
Gulung adonan dan kukus ulang hingga matang.
setelah isian selesai buat saus pisang ijonya dengan mendidihkan semua bahan saus kedalam panci, aduk hingga semua bahan hingga mengental.
Setelah semuanya dimasak ini cara penyajiannya, 
ambil mangkuk dan beri es batu yang diserut,
tambahkan isian pisang ijo dan siram dengan sausnya,
tuangkan syrup dan susu kental manis agar tampilan menarik,
es pisang ijo siap di hidangkan.

Membuat Ketan Durian


Bahan membuat ketan durian lezat:

siapkan durian montong yang dibuang bijinya
ketan yang direndam 2jam dan dikukus 15menit
santan 500ml
air100ml dan garam secukupnya
daun pandan 5lbr

cara membuat ketan durian

didihkan ar dan masukkan ketan kukus lalu tambahkan garam. Aduk rata hingga air mengering. Kukus ulang 30menit.
masak santan beserta semua bahan kecuali ketan kukus.
taruh ketan kukus dalam mangkuk lalu siram dengan santan yang sudah dimasak. Ketan durian siap disantap.
Setelah membaca 2 resep menu takjil diatas tentu saja anda ngiler membayangkan nikmatnya dan tidak sabar menyantapnya saat berbuka puasa. 

Segera praktikkan dirumah di rumah ya...

0 Response to "Resep Membuat Menu Takjil Di Bulan Puasa"

Posting Komentar